UIM, PortalAMANAH.com – UIM kembali hadirkan Presiden CECF Imam Mohammad Bashar Arafat dan CO Founder and Executive Director AEP Mrs Kathy Garms dalam rangka konferensi lintas agama yang digelar di Auditorium KH Muhyidin Zain Universitas Islam Makassar (UIM), Sabtu (04/02/2023).
Tampak hadir Dr. Ir. Hj. A. Majdah M Zain, M.Si selaku Rektor UIM, Prof. Dr. H. M. Arfin Hamid, S.H., M.H selaku Wakil Rektor I, Dr. Ir. Musdalipah, M.Si Selaku Wakil Rektor II, Dr. H. Nurdin Tajry, S.H., M.H Selaku Wakil rektor III serta segenap Pimpinan, Dosen, staff lingkup Universitas Islam Makassar dan juga perwakilan dari SMA Negeri 21 Makassar, SMA Negeri 18 Makassar dan beberapa SMA yang ada di makassar juga Dosen di luar lingkup UIM.
Membuka sambutan Ketua Panitia, Muh. Fihris Khalik, S.S., MA., Ph.D melaporkan bahwa tujuan kegiatan ini memberi wawasan tentang Keberagaman, Diplomasi Agama Kepemimpinan dalam Tindakan.
“Pertama saya mengucapkan selamat datang kepada para peserta atau perwakilan dari SMA yang telah hadir dan perwakilan Dosen dari Universitas Fajar, Universitas Hasanuddin, Universitas Negeri Makassar, Universitas Islam Negeri Alauddin, dan Universitas Kristen Indonesia Paulus. Yang saya ingin laporkan ialah tujuan dari pada kegiatan ini bagaimana kita mendapat wawasan tentang Keberagaman, Diplomasi Agama Kepemimpinan dalam Tindakan”, Ucap Dekan Fakultas Sastra
Rektor UIM, Dr. Ir. Hj. A. Majdah M Zain, M.Si dalam sambutannya sekaligus membuka kegiatan ini menyampaikan ucapan selamat datang kembali kepada Presiden Civilizations Exchange and Cooperation Foundation (CECF) dan CO Founder and Executive Director AEP.
“Alhamdulillah tentu sebuah kebanggaan bahwa tidak lama setelah Imam Bashar hadir ditempat ini tepatnya pada bulan desember tahun lalu, dan hari ini beliau menepati janjinya untuk datang kembali yang kita ketahui bahwa Imam Bashar adalah tokoh dunia yang berjuang untuk perdamaian di dunia ini. saya berharap bahwa misi perdamaian ini menjadi keberagaman merupakan sebuah modal untuk bagaimana memelihara dan membangun peradaban yang maju”, Tegas Majdah.
Kegiatan ini menjadi suatu hal yang penting bagi generasi muda yang akan membangun peradaban ini dimasa-masa yang akan datang sehingga wawasan ini menjadi sebuah bekal untuk memahami Keberagaman, Diplomasi Agama Kepemimpinan dalam Tindakan.(rls/fir)
Artikel Terkait
Imam Besar Istiqlal Kembali ke UIM, Sosialisasi Beasiswa Kader Ulama
Mahasiswa UIM Raih Medali Emas di Porseni NU. Majdah Mengaku Bangga
Pacu Publikasi Jurnal, FKIP UIM Hadirkan Pemateri dari Universitas Malaysia Trengganu
Kunjungi UIM, Kalla Motivasi jadi Kampus Diminati
Ayat Qauniyah dan Kauliyah pada Arsitektur Masjid Kampus UIM dan UINAM