Tafsir Ibn Kathir Al Fatihah 1:4 - Pemilik Hari Pembalasan

- Sabtu, 11 Maret 2023 | 05:25 WIB
Surah Al Fatihah
Surah Al Fatihah

PortalAMANAH.com -- Melanjutkan uraian kitab Tafsir Ibnu Kathir surah Al Fatihah, untuk ayat 4

مَٰلِكِ يَوْمِ ٱلدِّينِ

"Pemilik hari pembalasan."

Sebagian ulama qiraah membacanya مَلِك, sedangkan sebagian yang lain membacanya مَالِكِ; kedua-duanya sahih lagi mutawatir di kalangan As-Sab'ah.

Lafaz maliki dengan huruf lam di-kasrah-kan, ada yang membacanya malki dan maliki. Sedangkan menurut bacaan Nafi', harakat kasrah huruf kaf dibaca isyba' hingga menjadi malaki yaumid din (مَلَكِي يَوْمِ الدِّينِ).

Kedua bacaan tersebut (malaki dan maliki) masing-masing mempunyai pendukungnya tersendiri ditinjau dari segi maknanya; kedua bacaan tersebut sahih lagi baik. Sedangkan Az-Zamakhsyari lebih menguatkan bacaan maliki, mengingat bacaan inilah yang dipakai oleh ulama kedua Kota Suci (Mekah dan Madinah), dan karena firman-Nya

لِمَنِ الْمُلْكُ الْيَوْمَ

Kepunyaan siapakah kerajaan pada hari ini? (Al-Mu’min: 16)

قَوْلُهُ الْحَقُّ وَلَهُ الْمُلْكُ

Dan benarlah perkataan-Nya dan di tangan kekuasaan-Nyalah segala sesuatu (Al-An'am: 75)

Telah diriwayatkan dari Abu Hanifah bahwa ia membaca malaka yaumidin (مَلَكَ يوم الدين) atas dasar anggapan fi’il, fa’il, dan maful, tetapi pendapat ini menyendiri lagi aneh sekali.

Abu Bakar ibnu Abu Daud meriwayatkan —sehubungan dengan bacaan tersebut— sesuatu yang garib (aneh), mengingat dia mengatakan bahwa telah menceritakan kepada kami Abu Abdur Rahman Al-Azdi, telah menceritakan kepada kami Abdul Wahhab ibnu Addi ib-aul Fadl. dari Abul Mutarrif, dari Ibnu Syihab yang telah mendengar hadits bahwa Rasulullah Saw., Abu Bakar. Umar, dan Usman serta Mu'awiyah dan anaknya —yaitu Yazid ibnu Mu'awiyah— membaca maaliki yaumid din. Ibnu Syihab mengatakan bahwa orang yang mula-mula membaca maliki adalah Marwan (Ibnul Hakam). Menurut kami, Marwan mengetahui kesahihan apa yang ia baca, sedangkan hal ini tidak diketahui oleh Ibnu Syihab.

Telah diriwayarkan sebuah hadis melalui berbagai jalur periwayatan yang diketengahkan oleh Ibnu Murdawaih, bahwa Rasulullah Shallallahu alaihi wa sallam membacanya maliki yaumid din. Lafaz malik diambil dari kata al-milku, seperti makna yang terkandung di dalam firman-Nya:

إِنَّا نَحْنُ نَرِثُ الْأَرْضَ وَمَنْ عَلَيْها وَإِلَيْنا يُرْجَعُونَ

Halaman:

Editor: Firmansyah Lafiri

Tags

Artikel Terkait

Terkini

Tafsir Ibn Kathir Al Baqarah 2:3 - Ciri Orang Takwa

Minggu, 26 Maret 2023 | 08:00 WIB

Tadabbur QS. Al-Baqarah Ayat 229-230 Talak Raj'i

Jumat, 9 Desember 2022 | 20:09 WIB

Tadabbur QS. Al-Baqarah Ayat 227. Talak Karena Ila

Senin, 3 Oktober 2022 | 10:51 WIB

Tadabbur QS. Al-Baqarah Ayat 226. Hukum Ila’

Senin, 26 September 2022 | 07:04 WIB

Tadabbur QS Al Baqarah Ayat 216, Benci dan Cinta

Senin, 8 Agustus 2022 | 09:37 WIB
X